Kisah Seorang Nelayan di Purirano
Ini adalah cerita saat saya bertemu dengan nelayan di purirano. Keadaan mereka penuh dengan ketidakadilan.
Kenangan di Puncak Terindah Buton Selatan
Ini adalah bentuk penghayatan, akan indahnya alam. Olehnya itu, alam harus dijaga dengan baik agar kita hidup dalam penuh damai dan tentram.
Menggeluti Ilmu di Perguruan Tinggi
Bersama dengan ilmu pengetahuan kita dapat maju, bergerak dan bersaing dengan pihak-pihak lain. Mari, kita dahulukan pendidikan kita.
Sebuah Perjalanan di Muna Barat
Kami mencari keadilan atas masyarakat yang selama ini teralienasi. Lahan-lahan mereka dipermainkan oleh elit-elit desa, mengeruk keuntungan dengan membodohi masyarakat. Kami menolak dan melawan.
Mencari Keindahan di Danau Maleura
Di danau ini, ada panorama keindahan, yang membuat pengunjung sangat menikmati suasana. Hawa dingin dan air yang jernih dan terdapat banyaknya gua-gua. Ini keren kan. Adanya hanya di Muna.
26 Desember 2015
Keinginan Untuk S2 Luar Negeri
24 Desember 2015
Aku Yang Pejalan Kaki
Kata sahabat saya, gila kamu ini jalan sejauh itu, sendirian lagi. Ungkapan sahabat itu terlontar ketika saya menceritakan pada saat saya melakukan perjalanan untuk melihat pantai di teluk kendari sendirian. Memang jaraknya cukup jauh dari tempat turun mobil pete-pete, tapi itulah pilihanku untuk tetap berjalan kaki. Saya mengatakan kepada sahabat itu, itu bukan gila—tapi kemauan untuk mencari setitik inspirasi kehidupan, bersapa kata dengan masyarakat lalu membingkainya dengan kata-kata untuk menginspirasi banyak orang. Dengan berjalan kaki kita bisa melihat dan mengamati banyak hal seperti petani, para pengemis orang tua dan anak-anak jalanan yang ada di lampu-lampu merah, pekerja bangunan, pedagang kaki lima yang semakin termarjinal di jalan-jalan, para pengait sampa/pemulung, para nelayan dan masih banyak lagi.
Dengan hal itu, tentu kita mempunyai gambaran tentang kehidupan bahkan tentang dunia ini. Dunia yang penuh dengan hiruk-pikuk aktivitas berbagai hal, sehingga memandang kehidupan bukan sesuatu yang kosong atau hampa. Ada orang-orang yang membutuhkan uluran tangan untuk mengangkat kesejahteraan mereka. Ada hal-hal yang perlu kita angkat di kehidupan masyarakat agar orang-orang yang duduk dikursih-kursih yang mempunyai jabatan penting di pemerintahan dapat membuat suatu kebijakan yang dapat memihak mereka.
Jadi, pejalan kaki bukan berarti berjalan tanpa makna. Memang akan dianggap rendah, tidak disahabatin dan tidak disukai oleh cewek-cewek seperti kata sahabat saya namun, seorang pejalan kaki mempunyai berlian-berlian kehidupan dimana orang bahkan tidak dapat dimilikinya.
Pejalan kaki mempunyai pengamatan dan tentu pengalaman yang berharga dengan berbagai aktivitas kehidupan yang diteropongnya. Pejalan kaki adalah petualang yang lihai. Dia dapat mengangkat kejadian berbagai hal dipermukaan yang kemudian dapat mempengaruhi setiap tindakan manusia-manusia lainnya. Bahkan dapat membuat seseorang melakukan gerakan revolusi dengan merubah kehidupan tanah airnya dengan melihat kemirisan yang ada.
Pejalan kaki adalah bukan pejalan yang berjalan dengan diam didalam kesunyiannya. Pejalan kaki adalah orang-orang yang gemar pencari—pencari keadilan dan kedamaian yang ada disekelilingnya dengan mengangkatnya dengan tulisan-tulisan sederhana.
Ini tentu pendapat saya, anda tentu mempunyai pendapat lain kan……
21 Desember 2015
Kak, Tegarlah Hadapi Cobaan Hidupmu